PENGGUNAAN MEDIA VIDEO REKAM LAYAR / SCREEN RECORDING DALAM PEMBELAJARAN PANDEMI COVID-19
MAKALAH
PENGGUNAAN MEDIA VIDEO REKAM LAYAR / SCREEN RECORDING DALAM
PEMBELAJARAN PANDEMI COVID-19
UNTUK
MEMENUHI TUGAS MATA KULIAH DASAR PENDIDIKAN DAN PEMBELAJARAN
Dosen Pengampu : Dr. Sri Utaminingsih, M.Pd.
Disusun
Oleh:
NAMA :
DWI AKHIRUL ANAM
KELAS :
C
NIM :
201903146
PROGRAM
STUDI MEGISTER PENDIDIKAN DASAR
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS MURIA KUDUS
2020
BAB I
PENDAHULUAN
A.
Latar Belakang Masalah
Tahun 2020 ini dunia digemparkan
dengan merebaknya coronavirus jenis baru yaitu (SARS-CoV – 2) atau lebih dikenal dengan
sebutan COVID 19,hampir seluruh negara didunia terjangkit virus ini,termasuk
Indonesia juga tak luput dari wabah virus COVID 19.
Bermacam- macam upaya yang telah dilakukan Negara untuk
mencegah penyebaran virus COVID 19,karena sangat berpengaruh di bidang
kesehatan, ekonomi bahkan pendidikan juga terkena imbas dari virus ini.Negara
harus melakukan Sosial distancing (Menjaga jarak social ) sebagai upaya untuk
memutus ratai penyebaran virus,sehingga mengakibatkan hampir semua sekolah mengubah
aktifitas pembelajaran yang dulu melalui
tatap muka atau langsung di sekolahan harus menggunakan pembelajaran jarak jauh
secara Online( Daring) guna memutus rantai penyebaran virus COVID 19.
Dasar Kebijakan ini adalah surat
edaran (SE) Mendikbud No.4 tahun 2020
tentang kebijakan pendidikan dalam masa darurat penyebaran virus COVID
19,Sekolah dihimbau untuk melaksanakan pembelajaran jarak jauh atau daring dari
rumah.
B.
Tujuan
Adapun
tujuan makalah ini yaitu :
1.
Untuk
mengatasi masalah siswa pada saat pelaksanaan pembelajaran jarak jauh (Daring)
2.
Membuat
pmbelajaran jarak jauh lebih efektif dan menyenangkan.
BAB II
PEMBAHASAN
A.
Pengertian Media Pembelajaran
Media pembelajaran menurut beberapa ahli berasal dari bahasa lati
yaitu medium yang artinya sebagai
perantara.dalam bahasa arab diartiakan sebagai penyampai pesan dari pengirim ke
penerima (medoe).
Hamidjojo dan Latuheru (Azhar Arsyad, 2011: 4) mengemukakan bahwa
media sebagai bentuk perantara yang digunakan oleh manusia untuk menyampaikan
atau menyebar ide, gagasan, atau pendapat sehingga ide, gagasan atau pendapat
yang dikemukakan itu sampai pada penerima yang dituju. Hal ini diperkuat dengan
pendapat dari Romiszowski (Basuki Wibawa dan Farida Mukti, 1991: 8) media
adalah pembawa pesan yang berasal dari suatu sumber pesan (yang dapat berupa
orang atau benda) kepada penerima pesan. Berdasarkan beberapa pengertian media
di atas, dapat dirumuskan bahwa media pembelajaran adalah segala sesuatu yang
dapat digunakan untuk menyalurkan pesan dan dapat merangsang pikiran, perasaan,
perhatian, dan kemauan siswa sehingga dapat mendorong terjadinya proses belajar
pada diri siswa. Media pembelajaran sebagai suatu alat bantu dalam proses
belajar dan pembelajaran adalah suatu kenyataan yang tidak bisa dipungkiri
keberadaannya. Guru sadar bahwa tanpa bantuan media, maka materi pembelajaran
sukar untuk dimengerti dan dipahami oleh siswa, terutama pembelajaran yang
rumit dan kompleks.
Terbitnya Surat Edaran (SE) mendikbud No 4 Tahun 2020 tentang kebijakan pendidikan
dalam masa darurat penyebaran virus COVID 19,sehingga sekolah menerapkan
pembelajaran jarak jauh (Daring) melalui berbagai Media cotohnya WhatShapp
web,Google zoom,Google Meet,atau media social lainya,yang bertujuan agar guru
bisa menyampaikan materi kepada siswa pada setiap pertemuan,Periapan yang
dilakukan guru menyiapkan materi pelajaran yang dikirim melalui salah satu
media yang digunakan.tanpa menggunakan media pembelajaran yang efektif pada
saat pelaksanaan daring siswa kesulitan untuk memahami materi yang disamaikan
guru di karenakan setiap materi mempunyai tingkat kesulitan yang berbeda
sehingga menuntut guru untuk menyajikan materi dengan baik dan seefektif
mungkin.
Pada masa Pendemi seperti ini pembelajaran daring merupakan
satu-satu pilihan agar guru tetap dapat melaksanakan pembelajaran,sehinggga
guru dituntut untuk berinovasi dalam pembuatan media pembelajaran yang menarik
dan efisien.Media pembelajaran Rekam Layar / video recording dirasa efektif
digunakan dalam pembelajaran daring.Guru bisa membuat video tutorial dengan
efektif dengan ukuran file yang cukup kecil sehingga siswa dengan mudah dapat
mendownlod walaupun menggunakan HP android yang mempunyai kualitas kurang
bagus.
B.
Problematika
Pembelajaran jarak jauh (daring) tidak mudah dilaksanakan terutama
di sekolah-sekolah pedesaaan, banyak masalah-masalah yang dihadapi baik dari
sarana prasarana atau pun sumber daya manusia ( SDM ) baik Guru,Orang Tua dan
juga ,Siswa itu sendiri.Berbagai macam kendala yang dihadapi misalnya:
1.
Tidak
semua guru menguasai IT ataupun
pengoprasian laptop maupun handphone.
2.
Tidak
semua Siswa mempunyai HP Android,ada juga yang mempunyai HP android namun tidak
mampu menambahkan aplikasi google zoom atau google meet karena keterbatasan RAM
atau memori HP,karena didesa bagi siswa kurang mampu HP Android menjadi barang
mewah sehingga di kalangan siswa kurang mampu banyak yanag tidak memiliki.
3.
Jaringan
Seluller yang kurang setabil sehingga pelaksaan Daring kurang maksimal karena
letak geografis rumah siswa yang berbeda-beda
4.
Kuota
Internet yang cukup mahal bagi kalangan ekonomi kurang mampu.
BAB III
PENUTUP
A.
Kesimpulan
Penggunaaan Media pembelajaran rekam layar /screen recording
merupakan salah satu solusi mengatasi masalah yang timbul dalam pembelajaran
daring antara lain masalah Handphone yang kurang canggih ,kendala jaringan atau
sinyal dan terutama untuk lebih menghemat kuoata internet karena hasil video
rekam layar / atau screen reecording relative kecil dan guru juga bisa
menambahan penjelasan dengan suara maupun dengan teks sehingga siswa dengan
mudah mendowlod ataupun dikirim lewat Wathsapp web grup kelas.Pembelajaran
daring akan lebih efektif dan siswa lebih jelas dalam menerima materi yang
diajarkan.Seorang guru dituntut untuk lebih kreatif dalam menyiapakan bahan
pelajaran,media pembelajaran dimana kita sekarang dalam keadaan pendemi COVID
19 serta pelaksanaan KBM dilaksanakan secara Daring.
DAFTAR PUSTAKA
Please cite this article as: Krishna M.V. & Prakash J.,
Mathematical modelling on phase based transmissibility of corona virus,
(2020),doi: https://doi.org/10.1016/ j.idm.2020.06.005.
Jaeger MM,Blaabaek EH,Inequality in Learning Opportunies during
Covid:Evideence from Library Takeout,Research in Social Stratifikasion and
Mobility (2020).doi : https://doi.org/10.1016/j.rssm.2020.100524
Oberiri Destiny Apuke, Timothy Onosahwo Iyendo. (2018) University
students’ usage of the internet resources for research and learning: forms of
access and perceptions of utility. doi: 10.1016/j.heliyon.2018. e01052
Gialamas V, Nikolopoulou K, George Koutromanos ( 2016) Student
teachers’ perceptions about the impact
of internet usage on their learning and jobs
: on: www.elsevier.com/locate/comphumbeh J.-C. Hong et al. / Computers
in Human Behavior 55 (2016) 214e222
Jon-Chao Hong a , Ming-Yueh Hwang b, (2015) Internet cognitive
failure relevant to self-efficacy, learning interest, and satisfaction with
social media learning : www.elsevier.com/locate/comphumbeh
Farida Ida.,dkk.(2020) “Pembelajaran Kimia Sistem Daring di Masa
Pandemi Covid-19 Bagi Generasi Z”.Bandung : UIN Sunan Gunung Djati
Dini Halimatus, Lara Fridani,(2020) Pengembangan Media Grafis untuk
Pengenalan Life Science pada Anak Usia Pendidikan Anak Usia Dini Vol Hal
395-405 , Universitas Negeri Jakarta DOI: 10.31004/obsesi.v4i1.318
Maryono, MPd (2020) Pendidikan Berbasis Masyarakat sebagai Wahana Perubahan Sosial Menuju Learning Jurnal Kependidikan Al-Qalam Vol. IX :Universitas Negeri
Yogyakarta
Yuliana.
2020. Corona virus disease (Covid-19); Sebuah tinjauan literatur. Wellness and
Healthy Magazine. Vol. 2 No. 1. Februari 2020. P. 187-192. Lampung: Universitas
Lampung.
Komentar
Posting Komentar